Discovery Fantastic
Permasalahan yang sering kali muncul adalah ketika kita cuma dikasih satu IP Address Publik oleh pihak ISP. Untuk menyiasati hal ini, agar beberapa server kita (Web Server, FTP server, Email Server) yang ada di IP lokal bisa diakses oleh Internet kita dapat menggunakan salah satu aplikasi dilinux yang sudah terkenal bandel…

Bagaimana caranya?

Solusinya adalah dengan NAT (Network Address Translation) yaitu mentranslasikan suatu IP Address ke sisi jaringan yang lain. Pada sistem Operasi Linux kita dapat melakukannya secara standard dengan menggunakan tools iptables. iptables sebagai tools pengatur trafik jaringan memiliki kemampuan untuk melakukan hal tersebut. iptables dijalankan dari sisi server akan meneruskan traffik yang merekues dari sisi publik/internet diteruskan ke sisi lokal.

Sehingga sintaksnya akan menjadi seperti demikian

iptables -t nat -I PREROUTING -p tcp -s IP_Publik_Yang_Merekuest –dport Port_Tujuan -j DNAT –to-destination IP_Lokal_tujuan:Port_aplikasinya

Penjelasan

-t nat = table nat pada iptables
-I PREROUTING = Insert pada chain Prerouting
-p tcp = protokol tcp
-s = Source/sumber Ip address yang merekues. Kalau semua diijinkan = 0/0
–dport = port tujuan yang diminta dari sisi publik
-j DNAT = Target Destination NAT
–to-destination = ke tujuan ip lokal yang diinginkan

Misal kita memiliki ip publik202.130.202.111 dan webserver ada pada sisi lokal 192.168.0.250 maka kita bisa melakukan seperti ini



iptables – t nat -I PREROUTING -p tcp -s 0/0 –dport 80 -j DNAT –to-destination 192.168.0.250:80



Atau jika port 80 telah digunakan oleh server itu sendiri, kitabisa memanfaatkan port yang kosong dari sisi server tersebut misal

iptables – t nat -I PREROUTING -p tcp -s 0/0 –dport 88 -j DNAT –to-destination 192.168.0.250:80

Namun, proses pemanggilan dalam browser harus lengkap menggunakan port

http://202.130.202.111:88

Ya, langkah ini juga bisa di balik apabila seorang administrator jaringan ingin merouting jaringan, agar rekuest ke port tertentu, dapat dialihkan ke route lain, namun logika dibalik dan port destination di belakang di hilangkan. Contoh:

iptables -t nat -I PREROUTING -p tcp -s 192.168.0.0/24 –dport 80 -j DNAT –to-destination 202.130.202.111

Langkah ini juga bisa di gunakan untuk protokol lain juga selain web seperti ssh, remote server dal protokol lainnya.

Sumber:http://informatixs.wordpress.com/2007/11/14/trik-agar-ip-local-dapat-dilihat-oleh-ip-luar/
0 Responses

Posting Komentar